SAYEMBARA MENULIS CERITA ANAK (LMBUA 2024)

LMBUA 2024: Menulis Cerita Anak

Tahun ini LMBUA memasuki usia 14 tahun. LMBUA adalah agenda lomba menulis cerpen yang rutin diadakan sejak tahun 2011. Sampai dengan tahun 2023 ajang LMBUA telah melahirkan 13 buku antologi cerpen. Namun, ada yang berbeda dengan LMBUA Tahun 2024. Kali ini, LMBUA hadir dengan Lomba Menulis Cerita Anak.

Ingin naskahmu dimuat dalam antologi LMBUA tahun 2024?  

Berikut persyaratannya:

  • Lomba terbuka untuk siapa saja tanpa batasan usia.
  • Naskah berupa Cerita Anak (bukan dongeng, bukan fabel) dengan Tema Bebas.
  • Panjang cerita 3-4 halaman A4, spasi 1.5, TNR 12pt, margin 3-3-3-3.
  • Belum pernah dipublikasikan dan tidak sedang diikutsertakan dalam sayembara lain.
  • Di akhir naskah, sertakan biodata narasi (maksimal 100 kata) dan nomor WA.
  • Naskah dikirim ke email: uda_agus27@yahoo.com dengan subjek: LMBUA14-Judul-Nama Penulis. Contoh: LMBUA14-Teman Baru-Putri Nadia.
  • Naskah diterima mulai hari ini s.d. 31 Maret 2024.
  • Bagikan info lomba ini di media sosialmu, di fb tag ‘Uda Agus’ dan posting di Instagram mention @udaagus, @bacaanmedia.id, dan @komunitasbacaanmedia.id.
  • Pemenang diumumkan paling lambat 30 Juni 2024
  • Beberapa naskah terpilih akan diterbitkan dalam antologi LMBUA ke-14.

Hadiah:

  • Terbaik 1, uang tunai Rp500.000 + 1 eks bukti terbit
  • Terbaik 2, uang tunai Rp300.000 + 1 eks bukti terbit
  • Terbaik 3, uang tunai Rp200.000 + 1 eks bukti terbit
  • Pemenang Harapan (5 orang) masing-masing mendapatkan Rp100.000 + 1 eks bukti terbit
  • Naskah akan diterbitkan dan seluruh kontributor akan mendapatkan 1 eksemplar bukti terbit (ongkos kirim ditanggung penulis)

Informasi lebih lanjut wa.me/6285274244342


Update Naskah yang sudah masuk bisa di lihat di UPDATE NASKAH

Ditunggu karya terbaiknya!


Bagi yang ingin pesan ANTOLOGI LMBUA 2023 silakan lihat infonya di RUMAH BERTINGKAT (Antologi LMBUA 2022)






Komentar