HALALBIHALAL DAN KUNJUNGAN Hj. NEVI ZUAIRINA, ANGGOTA DPR RI DI PUSTAKA DUA-2 PAYAKUMBUH

Ahad, 13 April 2025 Pustaka Dua-2 menggelar halalbihalal. Kegiatan silaturahmi antara pengelola dan anggota Pustaka Dua-2 itu dihadiri puluhan peserta. Tak hanya makan dan minum, berbagai kegiatan digelar untuk memeriahkan acara, di antaranya read aload dan berkisah.

Kegiatan yang dimulai pada pukul 10.30 WIB itu dibuka oleh Hayat Mardhotillah, salah seorang pengurus Pustaka Dua-2 dengan membacakan salah satu dari 1.000 buku donasi dari Perpusnas RI. Setelahnya, peserta yang mayoritas anak-anak ditantang untuk ikut mengisi acara secara bergantian. Mereka memilih salah satu judul buku yang telah disediakan dan kemudian membacakan dengan nyaring di hadapan peserta kegiatan.

Melangkah ke agenda selanjutnya, Uni Amira, mahasiswi STAIDA Payakumbuh, pendongeng kebanggaan Pustaka Dua-2 tampil membawakan kisah tentang Abu Nawas, sosok penyair dan sufi yang terkenal. Tak hanya anak-anak, bahkan ibu-ibu yang hadir juga terpukau menyaksikan kepiawaian Uni Amira berkisah.

Usai berkisah, seluruh peserta kegiatan mendapatkan kejutan. Sebuah mobil berhenti di depan Pustaka Dua-2, dan Ibu Hj. Nevi Zuairina, Anggota DPR RI turun dan menyapa seluruh peserta yang hadir. Benar-benar surprise. Di sela-sela kesibukan di luar masa sidangnya, Ibu Nevi menyempatkan diri untuk berinteraksi langsung dengan pengelola dan anggota Pustaka Dua-2.

Banyak wejangan terkait pentingnya literasi yang beliau sampaikan. Bagaimana pentingnya membaca dan mencintai buku, hingga kisah-kisah beliau merawat perpustakaan pribadi di rumahnya.

Meski sebentar, tapi kedatangan Ibu Nevi telah memantik semangat untuk terus aktif bergerak. [*]

 

*) Pustaka Dua-2 adalah sebuah Taman Baca Masyarakat yang berada di bawah naungan Yayasan Pustaka Dua Dua. Menerima Donasi untuk pengembangan dan kemajuan literasi anak bangsa. Salurkan donasi melalui rekening Yayasan Pustaka Dua Dua dengan nomor rekening 0100.0210.45594-1 a.n. Pustaka Dua 2 (Bank Nagari Cabang Payakumbuh)

Komentar